Analisis Kesulitan Menulis Kalimat Majemuk Berkonjungsi pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas V SDN 11 Cakranegara
DOI:
https://doi.org/10.36312/jar.v4i2.3605Keywords:
Bahasa Indonesia, Kalimat Majemuk Berkonjungsi, Kesulitan Menulis, Strategi Guru.Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kesulitan siswa kelas V SDN 11 Cakranegara dalam menulis kalimat majemuk berkonjungsi serta menganalisis strategi guru dalam mengatasi kesulitan tersebut. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan menggunakan instrumen observasi, wawancara, dan dokumentasi serta analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Jumlah siswa 28 yang terdiri dari 16 laki-laki dan 12 perempuan, terdapat 8 orang siswa yang mengalami kesulitan dalam membedakan kalimat tunggal dan kalimat majemuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesulitan siswa meliputi: menulis kalimat majemuk berkonjungsi (28,6%), membedakan kalimat tunggal dan majemuk (21,4%), menentukan jenis kalimat majemuk (25%), dan menggunakan konjungsi secara tepat (32,1%). Strategi guru yang diterapkan untuk mengatasi kesulitan tersebut antara lain: guru memberikan contoh berbagai bentuk kalimat majemuk, baik setara maupun bertingkat, agar siswa memahami perbedaannya secara konkret. Penggunaan media kartu kata membantu siswa menyusun kata menjadi kalimat yang benar dengan cara yang menarik dan interaktif. Kegiatan latihan berkelompok dilakukan untuk menumbuhkan kerja sama, diskusi, dan saling membantu antar siswa dalam memahami materi. Guru memberikan umpan balik langsung saat siswa melakukan kesalahan agar mereka dapat segera memperbaikinya. Kerja sama dengan orang tua diperlukan untuk mendukung pembelajaran di rumah sehingga proses belajar siswa menjadi berkelanjutan antara sekolah dan lingkungan keluarga. Kesimpulan penelitian ini menegaskan bahwa sebagian siswa kelas V SDN 11 Cakranegara masih mengalami kesulitan menulis kalimat majemuk berkonjungsi, namun penerapan strategi pembelajaran yang bervariasi dan dukungan dari orang tua mampu membantu siswa meningkatkan keterampilan menulisnya.
References
Arum, D. P., & Puspitasari, I. (2023). Penggunaan Media Kartu Kata dalam Meningkatkan Keterampilan Menulis Kalimat Sederhana pada Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 8(1), 45–53.
Arikunto, S. (2023). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Bungin, B. (2020). Metodologi Penelitian Sosial & Ekonomi: Format-format Kuantitatif dan Kualitatif untuk Studi Sosiologi, Kebijakan Publik, Komunikasi, Manajemen, dan Pemasaran. Jakarta: Kencana.
Cahyati, S., Slamet, & Ardiansyah. (2023). Analisis kesalahan penggunaan kalimat majemuk dalam menulis karangan narasi peserta didik kelas V SD. Jurnal Pendidikan Indonesia, 12(3), 212–226.
Della, Dinda Aisyahara (2020). Kalimat Majemuk Setara Dalam Cerpen Nayla Karya Djenar Maesa Ayu. Jurnal Senasbasa. Vol. 4. No. 136.
Desmirasari, D., & Oktavia, O. (2022). Manfaat mempelajari bahasa Indonesia bagi pelajar. Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia, 10(2), 45–52.
Dewi, R. (2020). Efektivitas pemberian umpan balik langsung dalam meningkatkan keterampilan menulis siswa sekolah dasar. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra.
Dewi, A. P. (2022). Peran Orang Tua dalam Mendukung Pembelajaran Bahasa Indonesia di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara, 8(2), 121–129.
Fitriani, D., & Rahman, A. (2022). Penerapan Pembelajaran Kooperatif untuk Meningkatkan Keterampilan Berbahasa Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara, 8(2), 101–110.
Hidayati, N., & Sari, A. D. (2022). Efektivitas Media Kartu Kata dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 9(2), 121–130.
Handayani, R. (2020). Pengaruh pembelajaran kooperatif terhadap keterampilan menulis siswa sekolah dasar. Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia.
Handayani, A. F., Linia, S. R. R., Rohayati, D., & Tugiawati, L. (2022). Differentiated instruction to improve students' writing skills on argumentative text. The Journal of English Literacy Education (JELE), 12(1), 25–37.
Kurniawan, D. (2019). Pendekatan kontekstual dalam pembelajaran bahasa Indonesia untuk meningkatkan keterampilan menulis siswa sekolah dasar. Jurnal Ilmu Pendidikan.
Moleong, L. J. (2014). Metodologi Penelitian Kualitatif (edisi revisi). Bandung: Remaja Rosdakarya
Moleong, Lexy J. 2021. Metodologi Penelitian Kualitatif. Edisi Revisi. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Nirwana & Abd. Rahim Ruspa. (2020). “Kemampuan Menulis Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa”. Jurnal Onoma: Pendidikan, Bahasa dan Sastra PBSI 6(1).
Nugroho, A., & Lestari, P. (2021). Penerapan Umpan Balik Langsung untuk Mengatasi Kesalahan Struktur Kalimat Siswa. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 10(2), 178–186.
Santoso, B., & Puspitasari, N. (2021). Keterlibatan Orang Tua terhadap Prestasi Belajar Bahasa Indonesia Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 9(3), 167–175.
Safitri, A., & Huda, N. (2022). Strategi Pemberian Contoh dalam Meningkatkan Pemahaman Struktur Kalimat Siswa. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 9(1), 75–83.
Sugiyono, Sugiyono (2016). Metode Penelitian Kualitatif, Kuantitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2020). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D (ed. revisi). Alfabeta.
Suhadi. (2023). Bahasa Indonesia sebagai Bahasa Ilmu dan Pendidikan. Surabaya: Pustaka Ilmiah Nusantara.
Sukmadinata, N. S. (2017). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Remaja Rosdakarya
Tantawi, T. (2019). Analisis Kalimat Majemuk dalam Kumpulan Cerpen Senandung Kunang-Kunang Karya Widiayati. Jurnal Pena, 4(2), 1164–1174.
Tarigan, H. G. (2021). Menulis Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Bandung: CV Angkasa
Wijaya, R. (2021).“Pengajaran kalimat majemuk memerlukan strategi khusus karena struktur kalimat ini cukup kompleks bagi siswa sekolah dasar.” Jurnal Bahasa dan Pembelajaran, 2021.
Yuliana, D. (2022). Komunikasi Bahasa dalam Proses Pembelajaran. Malang: Citra Aksara.
Yusuf, Muri. 2020. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & Penelitian Gabungan. Jakarta: Prenadamedia Group.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Ida Ayu Karmeita Suardani, Heri Hadi Saputra, Setiani Novitasari

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with Journal of Authentic Research agree to the following terms:
- For all articles published in Journal of Authentic Research, copyright is retained by the authors. Authors give permission to the publisher to announce the work with conditions. When the manuscript is accepted for publication, the authors agrees to implement a non-exclusive transfer of publishing rights to the journals.
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.