Pemanfaatan Aplikasi Solar System Scope Sebagai Media Augmented Reality Untuk Mendukung Keaktifan Siswa Dalam Pembelajaran Tata Surya Di Sdn Puntik Luar 1

Authors

  • Qatrunnada Naimah Universitas Lambung Mangkurat
  • Susanti Sufyadi Universitas Lambung Mangkurat
  • Agus Hadi Utama Universitas Lambung Mangkurat

DOI:

https://doi.org/10.36312/jar.v4i1.2998

Keywords:

Augmented Reality, Solar System Scope, Keaktifan Siswa, Pembelajaran Tata Surya, Media Pembelajaran Interaktif

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pemanfaatan aplikasi Solar System Scope sebagai media Augmented Reality dalam meningkatkan keaktifan siswa pada pembelajaran tata surya di SDN Puntik Luar 1. Penggunaan teknologi berbasis Augmented Reality diharapkan mampu menciptakan pengalaman belajar yang lebih menarik, interaktif, dan kontekstual bagi siswa sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi langsung selama proses pembelajaran, wawancara dengan guru dan siswa, serta studi dokumen terkait pelaksanaan pembelajaran. Analisis data dilakukan dengan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan serta pengecekan kesimpulan untuk memperoleh gambaran menyeluruh mengenai dampak penggunaan aplikasi terhadap keaktifan belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi Solar System Scope tidak hanya meningkatkan partisipasi aktif siswa dalam diskusi dan kegiatan belajar, tetapi juga memberikan visualisasi tiga dimensi sistem tata surya yang menarik dan mudah dipahami. Selain itu, aplikasi ini mampu membangkitkan rasa ingin tahu, semangat kolaboratif, dan minat belajar siswa secara signifikan. Dalam jangka panjang, aplikasi ini memiliki potensi untuk dimanfaatkan secara mandiri oleh siswa kelas VI di luar jam pelajaran sebagai bentuk pembelajaran yang berkelanjutan dan berbasis teknologi.

Kata kunci: Augmented Reality, Solar System Scope, keaktifan siswa, pembelajaran tata surya, media pembelajaran interaktif.

Utilization Of Solar System Scope Application As Augmented Reality Media To Support Students' Activeness In Learning The Solar System At Sdn Puntik Luar 1

 This study aims to describe the utilization of the Solar System Scope application as an Augmented Reality (AR) medium to enhance student engagement in solar system learning at SDN Puntik Luar 1. The use of AR-based technology is expected to create a more engaging, interactive, and contextual learning experience for elementary school students. This research employed a qualitative descriptive approach, with data collected through direct classroom observations, interviews with teachers and students, and document studies related to the learning implementation. Data analysis was conducted through data reduction, data display, and conclusion drawing and verification to provide a comprehensive understanding of the application’s impact on students’ learning engagement. The findings indicate that the use of Solar System Scope not only increases students’ active participation in discussions and learning activities but also offers an attractive and easily understood 3D visualization of the solar system. Additionally, the application successfully stimulates curiosity, collaborative spirit, and students' learning interest significantly. In the long term, this application has the potential to be used independently by sixth-grade students outside class hours as a form of sustainable, technology-based learning.

Downloads

Published

2025-06-26

Issue

Section

Articles

How to Cite

Naimah, Q., Sufyadi, S., & Utama, A. H. (2025). Pemanfaatan Aplikasi Solar System Scope Sebagai Media Augmented Reality Untuk Mendukung Keaktifan Siswa Dalam Pembelajaran Tata Surya Di Sdn Puntik Luar 1. Journal of Authentic Research, 4(1), 152-164. https://doi.org/10.36312/jar.v4i1.2998